Jumat, 27 Oktober 2017

TUGAS SOFTSKILL KOMUNIKASI BISNIS

TUGAS SOFTSKILL KOMUNIKASI BISNIS

NAMA            : ADI PAMUNGKAS
KELAS           : 4EA12
NPM               : 10214236

A.    PENDAHULUAN
Teknologi informasi dan komunikasi mempermudah kehidupan manusia. Jika menggunakan alat teknologi informasi dan komunikasi, dua benua akan terasa tidak berjarak. Kehadiran komputer, internet, telepon seluler, dan berbagai alat teknologi informasi dan komunikasi membuat arus informasi semakin lancar. Teknologi informasi dan komunikasi yang sedang berkembang pesat saat ini mulai banyak digunakan oleh pemilik usaha bisnis untuk mengembangkan bisnis yang di miliki agar mempermudah dalam masalah pemesanan kepada distributor maupun pemesanan yang dilakukan oleh konsumen.
Pengalaman menggunakan teknologi informasi dalam kegiatan bisnis sehari-hari, dalam menentukan kasus kali ini menggunakan pengalaman pribadi saya: seseorang membuka toko kaos yang berjualan di Tokopedia sebagai distributor untuk usaha yang saya miliki dan melakukan pengiriman melalui jasa pengiriman barang Indah Cargo. Dan saya melakukan transaksi dengan distributor tersebut yang awalnya lancar-lancar saja, namun dalam pengiriman barang pesanan tersebut terjadi kendala terlalu lama pesanan sampai kepada konsumen.
Pada tanggal 9 oktober saya melakukan pemesanan atas 91 pcs kaos yang dalam perjanjian pengiriman menggunakan JNE sehinnga toko kaos menyampaikan bahwa “baik mas bahwa pemesanan atas 91pcs telah di packing dan akan di lakukan pengiriman keesokan harinya oleh JNE”. Namun pada saat menunggu yang wajarnya pengiriman tiba hingga 2-3 hari tidak sampai ditangan konsumen.
Saya pun melakukan complain terhadap distributor kaos tersebut dan melakukan pengecekan ternyata pesanan tersebut dikirim melalui kurir jasa Indah Cargo, yang berbeda dengan perjanjian awalnya. Hal tersebut pun sudah menjadi salah komunikasi antara pemesan dan distributor yang menyebabkan konsumen mendapat rugi pada ongkos kirim dengan selisih hingga Rp.23.000.
Setelah terjadi kesalah pahaman dalam melakukan pengiriman di terima oleh konsumen, keterlambatan penirimaan oleh konsumen pun masih terjadi hingga seminggu setelah transaksi pemesanan. Setelah di cek kembali ternyata pesanan tersebut mengalami pending di gudang pusat Indah Cargo. Dan saat ditanya kepada pegawai dari indah cargo pegawai terebut anehnya tidak mengetahui mengapa pesanan tersebut bisa pending.
B.     TEORI
KEUNTUNGAN MENGUSAI TEKNOLOGI INFORMASI
a.       Social , dalam bidang social kita akan mendapatkan keuntungan dalam kegiatan berkomunikasi tanpa mempertimangkan jarak yang ada.

b.      Pendidikan, dalam masa sekarang, dengan perkembangan teknologi yang ada pemerintahan sangat memanfaatkan teknologi yang ada, dan kita sebagaimasyarakat diarahkan untuk mengakses berbagai macam hal yang menyangkut pendidikan melalui sebuah teknologi, maka itu sangat menguntungkan jika kita menguasai teknologi tersebut.

c.       Ekonomi, dalam bidang ekonomi juga sangat diperlukan kemampuan menggunakan teknologi, pada pasa sekarang segala macam kediatan jual beli dipermudah dengan cara melalui internet dan sangat menguntungkan bagi kita yang menguasai teknologi informasi yang ada.

d.   Pemerintahan, dengan adanya dukungan positif dari pemerintah. Saat ini pemerintah membuat banyak hal yang berhubungan dengan pemerintah dipermudah melalui media internet. Dan bagi masyakat yang menguasai bidang teknologi informasi akan merasakan kemudahan dalam berinteraksi dengan pemerintah.

PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM KOMUNIKASI BISNIS
Dengan memanfaatkan teknologi informasi di bidang bisnis akan memberikan dampak positif yang besar utnuk jalannya bisnis yang kita bangun. Berikut beberapa manfaat penting teknologi informasi dalam bidang bisnis:
1.      Munculnya peluang bisnis baru (E-Bussines)
2.      Mengurangi biaya produksi dan operasional
3.      Mempermudah proses komunikasi dan monitoring setiap karyawan
4.      Akses informasi dan penyebaran informasi
5.      Komunikasi yang cepat
PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN BISNIS
Membuat keputusan (decision making) adalah suatu proses memilih alternatif tertentu dari beberapa alternatif yang ada. Jadi, membuat keputusan adalah suatu proses memilih antara berbagai macam cara untuk melaksanakan pekerjaan. Semakin berpengalaman dalam pengambilan keputusan, semakin besar pula kepercayaan diri yang akan semakin berorientasi pula pada suatu tindakan. Jika seorang wirausaha mampu mengambil suatu keputusan dalam batas-batas waktu yang masuk akal, mungkin ia mampu mengambil suatu keputusan yang menguntungkan sehingga sewaktu-waktu muncul peluang-peluang bisnis.
Di sini seorang Wirausaha harus cepat mengambil suatu keputusan agar dapat menggunakan kesempatan sebaik-baiknya. Wirausaha yang ingin maju dalam bisnisnya, harus dapat memutar akal dengan mengandalkan intuisi, ide-ide yang penuh kreatif dan inovatif. Mereka juga harus memandang persoalan dalam konteks yang lebih luas, sambil mengingat bahwa keputusan-keputusan utama akan mempunyai akibat-akibat jangka panjang atas operasi bisnisnya. Seorang wirausaha diharapkan lebih aktif dalam dan lebih kreatif, karena ia harus membuat keputusan (decision making) tanpa bantuan data-data kuantitatif (data berbentuk angka-angka) atau dukungan staf yang berpengalaman.
Keberhasilan seorang Wirausaha di dalam bisnis, tergantung pada kemampuan membuat keputusan yang meningkatkan keuntungan bisnisnya pada masa yang akan datang. Kemampuan membuat keputusan dapat diperoleh dari pengalamannya selama bertahun-tahun. Akan tetapi, dalam prakteknya pasti ada saja kesalahan-kesalahan, yang harus cepat disadari dan diambil tindakan pembetulannya.
Dalam perusahaan besar, biasanya pembuatan dan pengambilan keputusan itu didasarkan atas dasar data-data dan dokumentasi perusahaan yang terdapat dalam survei, laporan usaha, dan sebagainya. Informasi ini biasanya telah dihimpun dengan cara yang sudah ditentukan, sesuai dengan teknik-teknik pemecahan masalah.
C.    ANALISIS
Kasus seperti ini terjadi karena kesalahan sistem dalam proses pengiriman antara penjualan, jasa pengiriman. Pihak distributor kaos yang sudah lepas tangan ketika barang pesanan sudah sampai pada jasa pengiriman. Jadi konsumen hanya tinggal menghubungi pihak jasa pengiriman saja ketika ingin menanyakan sudah sampai mana proses pengiriman barang tersebut.
Seharusnya dari pihak penjual tidak melepas tangan begitu saja, mungkin masih bisa membantu dalam menanyatakan proses pengiriman sudah sampai mana, sehingga konsumen pun merasa nyaman dan tenang ketika melakukan pembelian di toko tersebut dan melakukan pengiriman menggunakan jasa pengiriman tersebut.
D.    REFERENSI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar